Header Ads Widget

}

Mitos atau Fakta, Kucing Suka Makan Ikan

Kucing dikenal sebagai hewan karnivora yang berasal dari keluarga Felidae. Ada tiga pembagian yang memisahkan dalam istilah Biologi, masih menyangkut karnivora, yakni herbivora yang berarti hewan pemakan tumbuhan, omnivora merujuk hewan pemakan segala makanan, dan yang terakhir karnivora hanya memakan daging. Timbul pertanyaan tentang kucing suka makan ikan, bagaimana cara mereka mendapatkannya?

Sebagian masyarakat sering menilai kucing suka makan ikan. Dalam pelajaran di sekolah masa kecil, mungkin guru pernah memberikan contoh agar murid mengonsumsi makanan seimbang dan sehat, salah satu caranya makan ikan. Keterangan disampaikan saat mengajar dan menerangkan pentingnya protein yang ada dalam ikan, terkadang menjadi membingungkan saat memberi contoh, makan ikan seperti kucing yang suka dengan ikan.

Setelah murid dewasa dan mempunyai anak, contoh sejenis kembali diterangkan sama seperti yang diperoleh di bangku sekolah dulu. Tujuan orang tua menekankan anak agar suka makan ikan, memiliki maksud yang baik untuk memenuhi kebutuhan nutrisi, protein, gizi dan zat lain yang terdapat pada ikan.

Kucing makan ikan adalah fakta yang sering terlihat dan tidak perlu diragukan lagi. Namun, cara kucing mendapatkan ikan sebagai makanan, tentu tidak dengan memancing atau mencari langsung di sungai. Kucing dapat dikatakan lebih sering mengonsumsi jenis makanan lain, yang mudah mereka dapatkan di darat. Misalnya kelinci, tikus, burung dan hewan kecil lainnya.

Pro kontra tentang anggapan kucing suka makan ikan beragam dengan banyak spekulasi. Misalnya masyarakat Mesir kuno sudah memelihara kucing yang hidup di alam liar, memancing mereka datang ke rumah penduduk menggunakan umpan ikan.

Makanan bersumber dari ikan, dapat disimpulkan memiliki peranan kecil sebagai makanan pada kehidupan harian mereka. Bahkan aroma ikan mentah yang bau amis dengan rasa yang berbeda juga dibandingkan makanan yang didapat dari daratan, dapat memicu masalah lain bagi kesehatan mereka. Belum lagi sebagian besar masyarakat mengetahui, kucing salah satu hewan yang takut terkena air. Sehingga bisa dikatakan ikan bukan makanan yang cocok untuk kucing.

Alasan Kucing Suka Makan Ikan

alasan kucing makan ikan

Ada beberapa alasan yang mungkin lebih masuk akal menjelaskan kucing suka makan ikan. Mereka sering disebut oportunistik, yang berusaha meraih keuntungan dalam kesempatan yang berlangsung pada situasi saat itu. Mereka bisa dikatakan memakan apa saja yang bisa dimakan, meski caranya dengan merebut.

Pengalaman genetik nenek moyang kucing yang sedemikian dekat dengan masyarakat. Hewan tersebut belajar dan memahami lebih mudah memperoleh makanan dari manusia. Umpan ikan yang diberikan masyarakat pada masa sebelumnya, kucing mengingat bahwa ikan adalah sumber makanan yang mudah didapat, tanpa harus berusaha mencari mangsa lain.

Kucing yang terbiasa menerima umpan ikan dari manusia, perlahan memperlambat keterampilan mereka yang sebelumnya aktif mencari mangsa lain dan memilih menunggu untuk menghemat energi.

Saat kucing makan ikan, mereka merasakan rasa makanan tersebut?


Manusia mengonsumsi hidangan yang disantap, mampu menikmati sebagian besar rasa makanan. Diperkirakan, manusia memiliki 9.000 jenis selera yang kompleks dibanding dengan kucing sekitar 470 selera. Beberapa selera yang dapat dirasakan kucing diantaranya, pahit, asin, asam, atau manis. Namun mereka memiliki keterbatasan menentukan rasa manis dari makanan dan minuman, karena tidak bisa mencerna karbohidrat dan gula yang belum sederhana. Sedangkan tubuh hewan peliharaan ini kurang memerlukan zat tersebut dari makanan.

Perbedaan indera pengecap kucing yang berbeda dengan indera perasa manusia, dilengkapi dengan indera penciuman melalui hidung yang lebih kuat. Oleh karena itu, aroma ikan ketika terendus hidung kucing dapat menarik perhatian hewan tersebut.

Apakah kucing boleh makan ikan?

apakah kucing boleh makan ikan

Kucing termasuk hewan karnivora yang menunjukkan mereka lebih cenderung makan daging untuk memenuhi kalori dan zat penting lainnya. Kucing makan ikan karena sebagian besar jenis sayuran, buah dan biji-bijian tidak bisa dicerna tubuhnya karena memiliki sistem pencernaan pendek.

Ikan mengandung protein yang cukup banyak dan baik untuk kesehatan kucing. Hewan tersebut memerlukan protein bersumber dari asam amino untuk memproduksi enzim, antibodi dan hormon yang dibutuhkan tubuh. Manfaat lainnya yang didapatkan kucing ketika kebutuhan nutrisi seimbang, selain menjaga kesehatan, mengatur keseimbangan pH, juga menjadi sumber energi pada kegiatan harian mereka.

Tanaman sejenis sayur, buah dan biji-bijian mengandung protein tidak bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh tubuhnya sehingga memakai asam lemak yang ada dalam daging dan ikan.

Manfaat makan ikan jika melakukan sesuai anjuran, dapat memperlancar kestabilan irama jantung, menjaga kesehatan mata, pencernaan dan reproduksi.

Pengaruh kesehatan pada kucing makan ikan berlebihan


Sumber makanan yang berasal dari ikan menyediakan asam amino untuk tubuh kucing. Namun makanan tersebut cukup tinggi kandungan yodium, fosfor dan tidak memiliki zat lain seperti kalsium, natrium dan zat besi. Pengaruh yang bisa terjadi pada kucing makan ikan berlebihan, salah satunya gangguan kesehatan infeksi saluran kemih dan hipertiroidisme.

Kebiasaan memberi makan ikan mentah untuk kucing kurang begitu baik karena rentan pada parasit. Cara yang lebih efektif adalah memasak atau merebusnya.

Jenis ikan yang cocok dimakan kucing


Sebagian besar kucing sehat dan tidak memiliki alergi terhadap ikan, jenis ikan yang cocok untuk mereka perlu dipertimbangkan dengan baik.

Tidak semua ikan layak dikonsumsi kucing karena pertimbangan kadar merkuri yang mungkin tinggi. Beberapa jenis ikan yang sesuai untuk kucing, selain kaya asam lemak omega-3, kriteria ikan kecil membawa manfaat lebih tinggi untuk dirinya, seperti ikan cod, flounder atau halibut.

Berapa jumlah ikan yang aman dimakan kucing?

berapa jumlah ikan yang boleh dimakan kucing

Kita mengetahui manfaat yang diberikan dari makan ikan. Mereka menjadi sumber protein, taurin dan asam lemak yang diperlukan tubuh. Ketika kucing kekurangan nutrisi tersebut, timbul gangguan kesehatan pada diri mereka.

Sementara kucing makan ikan berlebihan pada waktu lama bisa menimbulkan resiko infeksi saluran kemih. Takaran ideal memberi ikan kepada kucing, sebaiknya tidak lebih dari 3 ikan dalam seminggu.

Alergi kucing makan ikan


Beberapa ras kucing dapat alergi terhadap ikan. Saat mereka melahap makanan tersebut dan sistem kekebalan tubuh merespon berlebihan menolak protein yang dihasilkan ikan, umumnya mempengaruhi pencernaan dan kulit mereka.

Kucing alergi ikan dimungkinkan mengalami hal berikut:

  • diare
  • muntah
  • timbul gatal
  • permukaan kulit berubah warna dan timbul peradangan
  • bersin
  • batuk


Sebelum memberikan ikan untuk dimakan kucing, Anda perlu memperhatikan jenis makanan tersebut, apakah kondisi mentah, sudah dimasak, umur dan riwayat kesehatan mereka terhadap alergi. Kucing makan ikan, secara keseluruhan bisa membantu memenuhi kebutuhan nutrisi mereka, namun disarankan berkonsultasi dengan ahli kesehatan, pakar hewan seperti dokter hewan untuk mendapat rekomendasi yang tepat.