Header Ads Widget

}

Semua Hal yang Perlu Diketahui Tentang Memandikan Kucing

Hewan peliharaan pada waktu tertentu perlu dimandikan. Ketika Anda memiliki kucing, memandikan kucing akan lebih sulit dibanding membersihkan tubuh anjing. Kucing sebagai hewan yang takut dengan air karena menginginkan badan mereka tidak basah.
earthbath.com

Umumnya kucing yang sebagian besar berada di dalam rumah tidak perlu dimandikan karena mempunyai kebiasaan dalam membersihkan dirinya sendiri.

Rencana pemilik kucing untuk membersihkan hewan peliharaan bisa muncul saat melihat tubuh mereka sebagian besar kotor dengan lumpur atau hal lain yang menempel dan menyebabkan bau.

Apa saja yang perlu saya tahu membersihkan kucing dengan memandikan mereka


1. Sampo
cutecatsandlittlekittens.blogspot.com

Pernah berpikir untuk menggunakan sampo manusia kepada kucing?

Pertanyaan tersebut merupakan hal alami yang muncul dalam pikiran pemilik kucing. Perlu diketahui, kucing sama seperti hewan lain yang memiliki banyak perbedaan dengan manusia.

Permukaan kulit hewan dan manusia di bagian luar dapat tipis atau tebal tersebut, hal lain yang perlu Anda tahu adalah tentang minyak alami yang terdapat dalam jaringan kulit masing-masing.

Kulit kucing secara umum dilindungi oleh mantel atau bulu yang cukup panjang yang berbeda dengan manusia. Bisa dikatakan, hampir seluruh permukaan kulit kucing tertutup mantel bulu.

Salah satu fungsi mantel dengan bulu halus yang ada pada tubuh kucing adalah untuk melindungi mereka dari kondisi alam, seperti sinar matahari ataupun suhu yang ekstrim.

Pemakaian sampo yang tidak tepat dan tidak sesuai fungsi utama, dapat membuat kucing mengalami bulu yang makin menipis hingga terjadi kerontokan. Untuk peristiwa yang terjadi karena pengaruh genetik seperti alergi, bagian kulit yang terkena sampo untuk manusia bisa menjadi penyakit kulit atau membuat gatal.

Sampo yang dibuat untuk manusia memiliki perbedaan dengan kulit kucing. Selain jenis kulit yang sudah tidak sama, pH yang terdapat pada sampo kucing dengan sampo manusia juga berbeda.

Pemakaian sampo manusia ketika digunakan untuk memandikan atau membersihkan kucing, dimungkinkan akan menimbulkan iritasi dan membuat tubuh mereka menjadi gatal, akhirnya hewan peliharaan Anda akan semakin sering menggaruk hingga menyebabkan kerontokan dalam jumlah besar.

Sampo bayi boleh?

Kittentoob.com


Sebagian pemilik kucing ada yang pernah menggunakan sampo khusus bayi. Sebagian dari pemilik hewan peliharaan kucing percaya bahwa sampo untuk bayi lebih aman dibandingkan sampo untuk manusia dewasa.

Mungkin hal tersebut bisa saja digunakan oleh pemiliknya setelah pertama kali mencoba dan tidak mendapatkan efek negatif. Namun perlu Anda pertimbangkan untuk pemakaian dalam jangka panjang, masih dimungkinkan timbul efek lain.

Secara garis besar meskipun sampo khusus bayi bisa disebutkan aman tanpa bahan kimia tambahan. Pengaruh kenetralan pH yang diperoleh dari sampo khusus bayi tersebut pada kulit kucing bisa berbeda.

Sampo untuk anjing boleh?

yummypets.com

Pertanyaan lain ketika Anda memelihara dua jenis hewan peliharaan yang berbeda seperti anjing dan kucing dalam satu rumah. Sempat juga muncul ide menggunakan sampo khusus anjing ?

Sampo khusus anjing dengan sampo khusus kucing mempunyai beberapa perbedaan formula. Misalnya, sampo anjing untuk anti-kutu akan sangat berbeda dengan kucing.

Cara memandikan kucing 

cuteness.com

Setelah memahami perbedaan sampo kucing dengan sampo manusia, mungkin muncul pertanyaan lain, bagaimana cara yang tepat untuk memandikan kucing di rumah.

Anda harus ingat sampo utamanya adalah menggunakan sampo khusus kucing, dapat dibeli di toko hewan peliharaan atau pusat kesehatan hewan. Pemilik hewan peliharaan kucing dapat memilih antara sampo kucing berdasarkan kulit mereka. Apakah kulit normal, usia atau berdasarkan kucing yang tidak tahan air sehingga menggunakan sampo kering.

Cara memandikan kucing tersebut adalah jangan memaksa, tetapi perlahan-lahan membuatnya terbiasa dengan situasi mandi. Langkah yang paling pas untuk melakukan ini sebenarnya ketika mereka masih anak.

Untuk memandikan kucing, dianjurkan menggunakan baskom untuk mengurangi air berada dibanyak tempat. Sebelum memandikan, siapkan seluruh peralatan yang diperlukan dalam jangkauan.

Untuk penggunaan air, gunakan air hangat tidak melebihi 25 ºC.

Untuk mengeringkan,Anda perlu handuk  dan gunakan pengering rambut jika mantel bulu kucing tergolong panjang. Saat menggunakan pengering rambut, perhatikan jarak yang tepat agar hewan tidak ketakutan saat mendengar suara yang muncul dari hair dry.

Kucing adalah hewan peliharaan yang selalu menjaga kebersihan dirinya dan mereka membersihkan diri terus-menerus jika terdapat sedikit kotoran. Oleh karenanya, kucing tidak perlu dimandikan kecuali mereka sangat kotor. Mandikan kucing maksimal sebulan sekali jika benar-benar diperlukan.

Tip mencegah kucing menjadi kotor

chebsus.com

Jagalah kebersihan kotak pasir kucing dan gunakan pasir khusus kucing. Pasir khusus kucing bisa diperoleh ditempat penjualan hewan atau toko khusus. Pasir khusus ini berbeda dengan pasir yang Anda ketahui.


  • Jangan biarkan kucing sering meninggalkan rumah.
  • Rajin membersihkan rumah, baik lantai maupun permukaan lainnya.
  • Pastikan tempat tidur dan selimut Anda bersih.
  • Pastikan cukup makanan dan minuman untuk kucing.
  • Jangan membelai kucing jika tangan kotor.
  • Sikat mantel atau bulu kucing Anda sedikit setiap hari.
  • Jauhkan sampah dan sisa makanan dari jangkauan kucing.