6 Cara Merawat Kucing Mixdome untuk Pemula
Hal yang terpenting ketika Anda ingin memelihara mereka, yakni cara merawat kucing mixdome dengan tepat agar kondisinya selalu sehat dan bebas resiko infeksi bakteri, virus dan jamur. Beberapa tips lainnya, jika Anda belum pernah merawat kucing, ada hal yang mendasar yang dibutuhkan hewan peliharaan seperti:1. Kebersihan
Tampilan kucing mixdome sebagian besar tak kalah menariknya dari ras murni. Hewan peliharaan ini bisa memiliki pesona pada mantel bulu indah serta kombinasi lainnya yang diperoleh dari induk. Selain jenis bulu mereka bisa pendek atau panjang, salah satu kebiasaan yang dimiliki mereka senang berkeliaran di tempat tertentu maka perlu mendapatkan jadwal mandi pada waktu tertentu. Untuk menjaga kebersihan tubuh peliharaan, ia mempunyai bakat alami menjaga kebersihan dengan menjilati bagian tubuh yang bisa dijangkaunya. Namun sebagian tubuh yang lebih sulit untuk dibersihkan atau situasi khusus saat mereka terpapar bahan berbahaya seperti cat, oli, air kotoran dan lain-lainnya, bantuan majikan untuk mempercepat proses kebersihan diperlukan.
Saat memandikan mereka, gunakan shampo kucing yang mudah didapatkan di petshop, toko online dan lokasi khusus lainnya. Shampo ini berbeda dengan milik manusia maupun hewan lainnya seperti anjing. Kadar pH yang tidak sesuai dan sering digunakan untuk memandikan mereka, dimungkinkan menyebabkan iritasi, peradangan kulit, kilau mantel bulu menjadi berkurang hingga resiko kemungkinan terjilat oleh mereka. Rata-rata kucing mixdome perlu dimandikan untuk 2 minggu- 1 bulan disesuaikan kebersihan mereka.
2. Jadwal pemeriksaan kesehatan
Jadwal pemeriksaan kesehatan kucing mixdome sama pentingnya dengan ras murni-asli. Rata-rata hewan peliharaan ini perlu diperiksa ke dokter hewan setiap 1 kali dalam setahun. Kondisi hewan yang selalu sehat tidak menandakan mereka boleh melewatkan jadwal pemeriksaaan. Anda sangat sulit memprediksi kemungkinan infeksi yang belum muncul akibat paparan kotoran, urin, feses yang mengenai mereka. Pemberian vaksinasi salah satu upaya pencegahan yang paling efektif sebelum menimbulkan masalah baru. Mintalah saran dokter hewan tentang vaksinasi kucing yang diperlukan yang disesuaikan dengan umur, aktivitas dan riwayat kesehatan mereka.
3. Makanan seimbang
Kucing mixdome dan ras asli memerlukan makanan seimbang dalam nutrisi, gizi dan kebutuhan vitamin lainnya. Hewan peliharaan yang kekurangan gizi cenderung mudah sakit-sakitan serta kesehatan kulit dan bulunya mudah kusam dan rontok. Majikan yang agak sibuk sehingga sulit menyediakan makanan olahan bergizi di rumah, dapat menggunakan alternatif lain, yakni membeli pakan makanan yang tersedia dalam merek tertentu.
Cara memiliki makanan kucing yang baik dengan mempertimbangkan jenis ras, umurnya, aktivitas harian, dan kemungkinan terhadap alergi pada bahan makanan tertentu. Untuk mendapatkan pakan makanan yang tepat, Anda bisa menanyakan langsung ke apotek hewan atau dokter hewan, agar makanan tidak terbuang sia-sia.
4. Mengontrol kebiasaan alami
Kucing mixdome cenderung lebih agresif untuk keluar bermain di luar rumah dibanding ras kucing murni. Salah satu pengaruhnya berawal dari genetik induk mereka yang terbiasa hidup mandiri mencari makan di luar rumah. Walau diberi makanan berkualitas terbaik, terkadang bisa mencari sela agar bisa keluar. Membatasi kebiasaan hewan peliharaan jenis campuran sulit dihindari, oleh karenanya majikan perlu mengontrol dan mengawasi tempat yang menjadi favoritnya untuk bermain dengan kucing lainnya. Lingkungan bermain dan bersosialisasi hewan yang terjaga baik, dapat mencegah mereka terinfeksi bakteri, kuman atau jamur.
5. Waktu bersama
Cara merawat kucing yang baik adalah menyediakan waktu bersama untuk mereka. Kucing makhluk sosial yang senang diperhatikan majikannya. Perilaku manja dan interaksi yang Anda sediakan untuk mixdome, selain mencegah minat mereka mengusir kebosanan bermain di luar rumah, hubungan keterikatan emosi antara peliharaan dan tuannya semakin baik.
6. Sterilisasi
Populasi kucing yang terus meningkat, selain bisa menimbulkan penyakit khusus untuk mereka karena lebih mudah tertular dari hewan lainnya, cara lain adalah sterilisasi. Cara merawat kucing mixdome jantan dan betina dengan sterilisasi akan mendapat manfaat untuk usia hidup yang lebih panjang dan terhindar dari beberapa resiko penyakit. Selain itu, kucing yang telah disterilisasi, kebiasaan yang pernah dilakukan saat masa panas akan menurun atau menghilang. Seperti keluar rumah untuk mencari pasangan dan menandakan tempat di rumah dengan urin mereka yang mengeluarkan aroma khas untuk mengundang pasangan.