Header Ads Widget

}

Resep Ikan Balado

Kami sekeluarga sebenarnya kurang suka dengan menu ikan karena kalau tidak diolah dengan baik dan benar maka bau amis nya tidak hilang sehingga mengurangi selera makan.

Di dalam ikan terkandung nutrisi: Asam Lemak Omega-3, kalsium, vitamin D dan B2, Kalsium & Mineral seperti zat besi, seng, magnesium, kalium dan yodium sehingga saya sebagai ibu yang baik harus putar otak agar anak anak tetap dapat asupan yang sehat dan bergizi dari ikan.

Selain membuat mata dan kulit menjadi lebih sehat, ikan terkenal dengan banyak manfaat untuk tubuh manusia, salah satunya adalah membantu meningkatkan fungsi otak janin dalam kandungan & penambah AA dan DHA pada anak anak.

Dan berikut adalah menu ikan balado kegemaran dari keluarga kami dalam bentuk Resep Ikan Balado

Kredit foto: Dokumen pribadi

Resep Ikan Balado

Bahan dibutuhkan:

  • 1 kg ikan
  • 2 buah jeruk nipis
  • Garam sesuai selera
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 3 sdm air asem jawa, (2 mata asem + 3 sdm air hangat, hancurkan dan aduk rata lalu ambil sari nya)

Bahan Bumbu Halus:

  • 3 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 4 kemiri
  • 10 cabe merah besar, potong 3 cm
  • 5 cabe merah keriting (bisa diganti rawit merah) - optional
  • 10 daun jeruk, buang tulang daun (bagian tengah daun)
  • 1 sereh, iris tipis bagian putih nya

Cara Membuat Resep Ikan Balado:

  • Cuci ikan sampai bersih lalu rendam dengan air jeruk nipis kurang lebih 10 menit lalu bilas sampai bersih, lalu balurkan dengan garam dan 2 sdm air asem jawa, tunggu 10 menit
  • Goreng ikan sampai matang, angkat dan sisihkan.
  • Tumis bumbu halus sampai wangi lalu tambahkan garam, gula dan 1 sdm air asem jawa, aduk rata lalu masukkan ikan goreng, aduk sampai bumbu meresap, angkat dan sajikan dengan nasi hangat.

Tips dalam Resep Ikan Balado:

  • Bisa pakai ikan jenis apapun atau tergantung stok di kulkas atau bisa diganti ayam/ati-ampla
  • Ikan (ayam/ati-ampla) di goreng dahulu agar tidak amis
  • Jeruk nipis / air asem jawa bisa diganti dengan cuka
  • Daun jeruk bisa dipakai lebih banyak agar lebih harum
  • Cabai rawit merah bisa ditambah untuk hasil yang lebih pedas

Demikian tulisan tentang Resep Ikan Balado dari kami, semoga bisa bermanfaat dan menambah pengetahuan tentang masak memasak.

Post a Comment

0 Comments