Header Ads Widget

}

Cara Memilih Ikan Cupang yang Bagus

Salah satu cara manusia menyalurkan hobi mereka dilakukan dengan berbagai macam yang bernilai positif. Jika beberapa individu menekuni berkebun dan menanam tanaman hias dan beberapa dari kita memilih merawat hewan.

Bicara tentang hewan peliharaan di rumah, pada umumnya jenis hewan peliharaan ini bisa berbagai jenis. Mulai dari memelihara kucing, anjing, burung hingga ikan cupang.

Dalam artikel berikut ini penulis dunia hewan ingin membagikan cara memilih ikan cupang yang bagus dan perawatan secara umum.


Cara Memilih Ikan Cupang yang Bagus dan Perawatan Secara Umum


Cara memilih ikan cupang yang bagus


Untuk mendapatkan indukan dan bibit ikan cupang yang bagus, cara pemilihan awal menentukan kwalitas di masa mendatang. Beberapa tips yang paling sederhana yang bisa Anda ketahui mendapatkan jenis ikan cupang yang bagus diantaranya:
  • Memperhatikan pergerakan indukan cupang
  • Menyeleksi karakter dasar yang dimiliki
  • Membedakan dari warna yang terdapat di ekor dan sirip
  • Postur tubuh ikan cupang terlihat normal
  • Memiliki ciri warna cerah dan mengkilap di bagian sisik

Berikut penjelasannya

Memperhatikan pergerakan indukan cupang


Sebelum memutuskan membeli salah satu ikan cupang yang Anda inginkan. Langkah yang pertama untuk memperoleh jenis cupang yang bagus tersebut adalah melihat pergerakan mereka. Jenis cupang yang berkualitas baik untuk dipelihara yakni mempunyai karakter yang aktif dalam bergerak hingga menunjukan respon saat di dekati obyek. Obyek tersebut bisa berasal dari kedatangan manusia hingga kedatangan ikan yang lain jika ditempatkan dalam radius yang dekat.

Menyeleksi karakter dasar yang dimiliki



Ditengah penyayang ikan cupang mengenal jenis ikan cupang terbagi dalam beberapa kelompok secara umum. Sebagian membedakan mereka berdasarkan dalam jenis cupang hias, cupang aduan atau jenis ikan yang hidup bebas di perairan tertentu. 

Cara memilih jenis ikan yang paling sesuai secara garis besar adalah melihat karakter dasar mereka agar seperti yang diinginkan. 

Sebagian besar ikan cupang yang memiliki karakter bagus dan sehat memiliki karakter yang kuat dengan temperamen sangat baik. Pertimbangan lainnya dalam memilih ikan cupang berdasarkan karakter mereka adalah melihat mental mereka.

Membedakan dari warna yang terdapat di ekor dan sirip


Ragam variasi ikan cupang yang terbagi dalam beberapa kelompok. Penilaian yang tak kalah penting memilih jenis yang bagus adalah pola warna yang terdapat pada ekor dan sirip mereka.

Pemilihan warna yang terdapat pada sirip dan ekor ikan cupang ini biasanya sebagai jenis ikan hias atau sebagai hewan peliharaan. 

Jika Anda menginginkan ikan cupang yang cantik sebagai ikan hias di rumah. Pilihlah warna pada ekor dan sirip ikan cupang yang terlihat terang. Warna-warna terang yang terdapat pada mereka memiliki variasi yang beragam disesuaikan ketersediaan dan keinginan dari Anda sendiri.

Saat Anda memperhatikan warna ekor dan sirip mereka yang terang biasanya kombinasi memperlihatkan bentuk sirip terbuka sempurna sehingga tampak cantik dan harmonis. Beberapa pertimbangan lain dalam memilih warna yang cerah di ekor dan sirip mereka adalah tak terlihat adanya bayangan.

Postur tubuh ikan cupang terlihat normal



Salah satu pertimbangan lain sebelum mencari ikan cupang yang bagus adalah menilai postur tubuh mereka, apakah terlihat normal dibanding dengan jenisnya?

Jenis ikan cupang yang berkualitas prima biasanya memiliki ukuran tubuh yang normal dengan ciri pada ekornya yang bisa mengembang sempurna.

Lihat pada saat ikan cupang tersebut membuka insang meeka apakah mempunyai bentuk yang sama besar dan mempunyai kemampuan alamiah dalam membuka tutup secara naluriah.

Simak apakah pada bagian tubuh lainnya ada seperti tonjolan yang menandakan gejala penyakit pada bagian sisik hingga sirip.

Memiliki ciri warna cerah dan mengkilap di bagian sisik


Tips yang terakhir yang tak kalah pentingnya mendapatkan ikan cupang yang bagus adalah sisik mereka. 

Sebagian besar tubuh ikan yang berada dalam air dilapisi sisik yang berbeda-beda sesuai bibit. Selain mencari warna sisik yang tampak terang, rata-rata bagian ini akan tapil mengkilap. Jika Anda melihat bagian sisik mereka tampak kusam biasanya kurang begitu bagus untuk dipelihara.

Demikian tulisan tentang Cara Memilih Ikan Cupang yang Bagus dan Perawatan Secara Umum akan dilanjutkan dalam tulisan berikut. Setelah mendapatkan informasi seperti apa cara perawatan harian ikan cupang.

Terima kasih kk sudah membaca tulisan sederhana ini. Jika artikel dunia hewan bermanfaat, jangan lupa juga dibagikan ke teman yang membutuhkan informasi ini. Indahnya berbagi....

Sumber foto: unsplash.com

Post a Comment

0 Comments