Header Ads Widget

}

Mengenal Perilaku Pomeranian Sebelum Dipelihara

Anjing Pomeranian yang populer dengan panggilan singkat pom pom salah satu ras peliharaan yang mudah dikenali. Perawakan tubuh kecil dan mudah bersahabat dengan makhluk lain, mereka sangat lincah bersemangat bermain dan melakukan olahraga bersama manusia dan hewan lain.
Pinterest.com

Anjing pomeranian merupakan hewan cerdas sehingga mudah dilatih keterampilan khusus, bahkan ras anjing ini  sering ikut serta di kontes dan perlombaan hewan peliharaan dan banyak juga menang menjadi juara.

Walau mereka pintar, perilaku hewan ini kadangkala sering terlihat berani dan tak tidak takut terhadap anjing yang lebih besar.

Ciri Standar Anjing Pomeranian 

fitnessdogsp.com

Pomeranian awalnya dikenal anjing dengan bentuk tubuh yang lebih besar dibanding sekarang, tahun 1800-an anjing pomeranian sudah menjadi hewan favorit Ratu Victoria Jerman.

Beberapa ciri standar anjing pom dengan berat badan yang tergolong ringan, mereka memiliki rata-rata 1,5 kg - 4 kg dengan tinggi tubuh rata-rata antara 11 in.

Ciri anjing pom standard lainnya mereka memiliki bentuk telinga tegak dan bagian mantel bulu dua jenis. Keindahan bulu mereka jika mendapat perawatan yang tepat akan membuat ia berbeda saat muncul di depan Anda.

Warna yang cukup populer hewan peliharaan ini cenderung putih, kecoklatan atau bercampur kemerahan, pilihan warna bulu anjing pom tentu kembali pada calon pemilik dan bisa berbeda.

Baca juga:

Cara merawat mantel bulu anjing pom

Jenis ras anjing Pomeranian

Cara termudah untuk merawat anjing minipom

Perilaku Umum Anjing Pom

Pixabay.com 

1. Ramah
2. Memerlukan olahraga setiap hari minimal 20 menit per hari
3. Jenis anjing cerdas
4. Punya kemampuan mandiri jika mendapat pelatihan yang tepat
5. Terkadang bisa keras kepala
6. Memiliki sikap waspada pada orang asing
7. Rentan mengongong untuk memperingati orang asing
8. Karakter pemberani meski tubuhnya kecil
9. Perawatan harian tidak merepotkan
10. Kesehatan bulu pom perlu perhatian khusus minimal 2 minggu sekali

Secara keseluruhan anjing pom jenis hewan penjaga yang memiliki sikap baik dan ramah,  mereka mudah bersosialisasi untuk bermain bersama anggota keluarga berbagai jenis usia.

Anjing pom meski tergolong hewan pendamping namun masih perlu waktu sekitar 20 menit untuk penyaluran energinya yang besar dengan bermain atau olahraga, hal ini akan mencegah mereka  merepotkan pemiliknya.